Selasa, 12 Juni 2012

TANGISAN UNTUK INDONESIAKU (PALING INDONESIA)




Sesuai dengan tema yang diusung oleh panitia yang merupakan paling indonesia, saya sangat berminat dengan hal tersebut, kali ini saya ingin mengangkat tema mengenai wisata alam yang paling indonesia. Kita ketahui bahwa Indonesia merupakan negara yang sangat kaya dengan wisata alam yang sangat membanggakan. Sungguh anugrah yang luar biasa yang dimiliki oleh negara, dan kita sebagai warga negara  yang cinta indonesia seharusnya wajib menjaga dan melestarikannya. Terkadang, masyarakat tidak menyadari  bahwa sebenarnya kita sendiri yang berusaha menghancurkan negara kita, contohnya saja jika kita berkunjung ke tempat-tempat wisata daerah manapun, sering kita tidak sadar bahwa berbagai perilaku-perilaku bodoh yang kita lakukan itu berpotensi menghancurkan potensi yang dimiliki oleh tempat wisata itu. Membuang sampah sembarang d pinggir pantai misalnya, lama kelamaan sampah akan bertumpuk jika tak ada kesadaran dari kita untuk membuangnya maka tak dapat dipungkiri wisatawan wisatawan lain akan berfikir dua kali untuk berkunjung ke tempat tersebut. Indonesia memiliki ribuan tempat wisata alam yang tersebar di tiap privinsi. Wisata alam yang sebenarnya mampu membuat wajah indonesia semakin indah diantara negara-negara lainnya, bahkan wisata alam sesungguhnya mampu menjadi cermin wajah indonesia. Dengan kekayaan yang dimiliki indonesi, kita seharusnya bangga dan berusaha menyombongkan diri kepada negara lain, menyombongkan diri bukan dalam hal kesombongan yang sesungguhnya namun berusaha memperlihatkan kepada negara-negara lainnya di dunia bahwa Indonesia adalah negara yang tidak mudah diremehkan oleh siapapun, Indonesia memiliki banyak hal yang bisa dibanggankan dan lain sebagainya. Wisata alam yang seharusnya mendapatkan perhatian dari pihak pihak terkait untuk pengembangan potensi yang dimiliki, sekurang-kurangnya dengan langkah awal mendata bebagai macam wisata alam yang tersebar di tiap daerah di Indonesia baik yang berada di daerah perkotaan maupun yang berada di desa-desa terpencil, karena terkadang wisata alam yang terdapat di pelosok-pelosok desa memiliki potensi  yang   lebih besar dari pada wisata-wisata alam yang telah dikenal oleh masyarakat umum.  Wisata alam pedesaan yang masih virgin dengan keasliannya dan belum tersentuh oleh  pihak-pihak yang tidak bertanggung jawab seharusnya mendapatkan perhatian lebih dari pemerintah sebagai wujud perhatian dan tanggungjawab yang diemban untuk masyarakat umum. Khususnya di Kab. Bulukumba, Sulawesi  Selatan, merupakan kabupaten yang memiliki wisata alam yang tersebar di tiap daerahnya. Hingga saat ini belum semua wisata alam kab. Bulukumba tercatat dan dikenal oleh masyarakat umum . Wisata alam yang saat ini menjadi icon kab. Bulukumba adalah Tanjung Bira (Pantai Pasir Putih) dengan bibir pantai yang membentang sepanjang pantai. Pantai Bira memiliki keindahan pantai yang mampu memikat para wisatawan untuk mengunjunginya baik lokal maupun mancanegara. Tanjung Bira merupakan daftar tujuan wisata utama yang wajib dan harus dikunjungi masyarakat Bulukumba saat liburan. Selain karena Tanjung Bira sudah terkenal sejak dahulu, juga karena tanjung Bira memiliki pantai yang indah dengan pasir yang putih dan bibir pantai yang membentang luas. Berlibur di Tanjung Bira dengan waktu yang singkat akan membuat pengunjungnya ketagihan dan kembali diwaktu lain.. Tempat wisata ini menyajikan bebagai pilihan wahana, untuk pengunjung yang menyukai tantangan yang memacu adrenalin, disediakan Banana baot, juga buat anak-anak dan pengunjung lainnya yang lebih menyukai bermain dibibir pantai dapat menikmati dengan bermain pasir. Selain itu, disediakan juga perahu kecil yang disewakan kepada pengunjung yang ingin berkunjung ke Pulau seberang seperti Pulau Seribu, Pulau Kambing Maupun Pulau Selayar. Pihak pengelola juga menyediakan berbagai macam Vila yang bisa menjadi tempat beristirahat bagi para pengunjung baik yang berhadapan langsung dengan pantai maupun yang berada cukup jauh dari pantai. Keberadaan Pantai Bira dapat dijangkau dengan mudah oleh siapa pun. Untuk menuju ke Pantai ini bisa menggunakan jalur darat baik yang menggunakan kendaraan pribadi maupun kerndaraan sewaan yang bisa ditemukan di Terminal Bulukumba. Untuk sampai kedaerah tersebut dari kota Bulukumba cukup menempuh jarak kurang lebih 4 jam. Dalam perjalanan menuju Tanjung Bira, ada beberapa tempat wisata pantai yang tidak jauh berbeda dari pantai tersebutt misalnya pantai Samboang, Pantai Lemo-lemo, permandian Hila-hila bonto Tiro, permandian alam Limbua Bonto Tiro, permandian alam Bravo selain itu, juga terdapat beberapa objek wisata lain misalnya Kawasan Adat Ammatoa Kajang, pembuatan Perahu Pinisi Tanah Beru dan Perkebunan karet. Namun saat ini pantai bira tak lagi menjadi surga bagi pecinta wisata alam karna tidak adanya perhatian lebih dari pihak pemerintah setempat untuk memberikan perawatan bagi pantai bira tersebut. Sekitar 2 bulan yang lalu, tepatnya pada hari Sabtu, 21 April 2012 saya dan salah satu teman berkunjung ke pantai Bira, keadaan yang tak sepantasnya menjadi pemandangan di pantai tersebut membuat kami kecewa dan siapa pun yang peduli lingkungan akan menitihkan air mata jika melihatnya.  Sedikit sedih melihat keadaan pantai bira yang begitu membanggakan bagi kabupaten Bulukumba dan merupakan salah satu icon Bulukumba yang sekarang tidak mendapatkan perhatian dari pihak yang berwenang dalam bidang pariwisata. Terdapat sampah dimana-mana, semakin maraknya penjual-penjual yang saya rasa mengganggu pemandangan bibir pantai tak lagi terelakkan. Bahkan, saya membayangkan jika terus-terusan seperti ini sekitar 10-15 tahun kemudian pantai bira akan hilang dalam dunia pariwisata yang dikenal publik. Tak ada lagi Bira Beach yang membanggakan bagi kab. Bulukumba, pantai yang indah dengan bibir pantai yang membentang panjang dengan pasir putih yang begitu indah kini menjadi pantai yang bermahkotakan sampah dengan riasan-riasan pedagang kaki lima di mana-mana. Bulukumba akan menangis melihat keadaan ini. Mungkin bukan hanya pantai bira yang dimiliki kab. Bulukumba yang bernasib demikian namun masih banyak lagi wisata-wisata alam lainnya yang terdapat di seluruh indonesia yang tidak mendapatkan perhatian khusus dari pemerintah. berikut adalah potret Pantai bira yang sempat saya abadikan pada saat terakhir kali saya berkunjung ketempat tersebut.




Pantai bira yang kotor dengan sampah yang tidak lagi memiliki rasa malu…

<a href="http://angingmammiri.org/?p=2008" alt="Lomba Blog Paling Indonesia"/><img

src="http://i168.photobucket.com/albums/u175/ipulji/bannerlomba.jpg" title="Lomba Blog

Paling Indonesia"/></a>